Untuk Anda yang menyukai tema klasik, desain rumah mewah Eropa bisa menjadi konsep rumah yang bisa dicoba. Dengan ornamen yang memiliki ciri khas, rumah dengan gaya Eropa tak hanya berujung pada bentuk seperti kastel kerajaan jaman dulu.
Inovasi yang Anda membuat ada berbagai perpaduan gaya hunian dengan konsep Ala Eropa ini. Oleh karena itu, simak ulasan beberapa desain yang bisa dijadikan referensi berikut ini.
Inspirasi Desain Rumah Eropa untuk Hunian Impian
1. Gaya Victorian untuk Rumah Erpoa Klasik
2. Rumah Mewah Eropa dengan Desain Kontemporer
3. Gaya Beaux-Arts yang Super Mewah
4. Rumah Gaya Skandinavia yang Populer
5. Gaya Minimalis pada Rumah Ala Eropa Tetapi Tetap Terasa Mewah
6. Rumah Mewah Eropa dengan Gaya Art Deco
7. Model Country untuk Rumah Mewah Eropa
8. Gaya Klasik dengan Pilar Mewah
4 Karakteristik Utama untuk Hunian Eropa
1. Adanya Cerobong Asap
2. Atap Miring yang Tinggi
3. Jendela dengan Ukuran Super
4. Fasad yang Memiliki Detail Cukup Banyak
Inspirasi Desain Rumah Mewah Eropa untuk Hunian Impian
1. Gaya Victorian untuk Rumah Eropa Klasik
Konsep rumah yang satu cocok untuk Anda yang menginginkan hunian ala kerajaan. Dengan mengusung interior ala istana Inggris pada masa Ratu Victoria, hunian ini memadukan ornamen dekoratif dengan konsep elegan yang tak tertandingi. Untuk kesan klasik yang kuat, gunakan bahan kayu untuk eksterior bangunan pada hunian.
Dekorasi berupa perapian dalam rumah yang dilengkapi dengan cerobong asap akan membuat hunian tampak lebih otentik. Umumnya, rumah mewah Eropa dengan gaya Victorian ini menggunakan atap yang memiliki bentuk limas serta penggunaan plafon rumah yang dibuat tinggi. Selain itu, warna-warna yang digunakan untuk bangunan terlihat kontras tetapi tetap terasa serasi.
2. Rumah Mewah Eropa dengan Desain Kontemporer
Hunian dengan konsep seperti ini termasuk dalam jajaran desain rumah mewah Eropa populer karena memang memiliki looks yang super cantik. Umumnya, rumah dengan desain kontemporer tidak memiliki banyak ornamen yang mencolok sehingga akan menimbulkan kesan minimalis juga. Akan tetapi, penggunaan material kayu untuk pintu dan jendela yang besar tetap menjadikan rumah memiliki nuansa mahal dan megah.
Jendela yang cocok adalah jendela dengan bentuk busur ataupun melingkar yang memiliki ukuran besar sehingga ruangan akan tetap terasa terang. Anda bisa menggunakan warna-warna netral untuk dinding hunian agar tidak terasa mencolok dan memiliki perbedaan yang kontras.
3. Gaya Beaux-Arts yang Super Mewah
Desain rumah yang satu ini cukup banyak diadopsi oleh hunian di Indonesia. Bangunan yang sangat terinspirasi dari hunian Yunani dan Romawi ini menghadirkan nuansa yang mewah serta teatrikal.
Ornamen dekoratif yang menggantung tinggi menjadi ciri khas dari konsep Beaux-Arts yang sangat cantik ini, Anda bisa menambahkan dekorasi lampu gantung yang memiliki ukuran besar untuk mempercantik hunian nantinya.
4. Rumah Gaya Skandinavia yang Populer
Desain rumah mewah Eropa klasik ini tentu sudah tidak asing di telinga. Skandinavia memiliki karakteristik hunian yang fungsional dengan memaksimalkan penggunaan ruangan sehingga hunian akan tetap terasa minimalis. Meskipun begitu, Anda tetap bisa menghasilkan nuansa khas Eropa yang klasik nan megah pada hunian dengan gaya Skandinavia ini.
Gunakan ornamen dekoratif yang mengusung fungsionalitas yang tinggi tapi tetap terasa mewah. Seperti contoh, vas bunga besar dengan bahan marmer di sudut ruangan yang bisa menjadi hiasan sekaligus penyegar ruangan.
Gunakan juga material berunsur alam seperti kayu untuk menambahkan kesan natural. Cat tembok untuk rumah gaya Skandinavia umumnya memiliki warna-warna netral dan tidak mencolok.
5. Gaya Minimalis pada Rumah Ala Eropa Tetapi Tetap Terasa Mewah
Rumah Eropa memiliki karakteristik bangunan khas masa lampau yang kuno dan memiliki nilai tersendiri, Akan tetapi, hunian tersebut masih bisa dipadukan dengan gaya modern sehingga tetap terasa kekinian. Kunci utama terletak pada penggunaan jendela besar pada hunian untuk menghasilkan nuansa Eropa tetapi minimalis.
Gunakan warna-warna netral seperti putih atau cokelat muda untuk menghasilkan kesan elegan dan hangat. Selain itu, perhatikan penggunaan furniture yang hendak dipakai. Pastikan multifungsi agar rumah tidak memiliki banyak barang yang membuat sesak. Peletakan material batu alam akan memberikan kesan klasik yang akan memberikan daya tarik tersendiri.
6. Rumah Mewah Eropa dengan Gaya Art Deco
Gaya Art Deco memiliki karakteristik bangunan yang beraksen geometris dengan popularitas yang memuncak pada 1920-an. Hunian yang menggunakan gaya interior ini bisa memadupadankan warna netral yang cerah seperti putih dengan warna-warna elegan seperti emas untuk menghasilkan kesan klasik yang mewah.
Penggunaan lampu ruangan dengan warna kuning juga akan menghasilkan nuansa hangat yang meningkatkan kenyamanan penghuninya.
7. Model Country untuk Rumah Mewah Eropa
Desain rumah mewah Eropa natural ini tepat apabila digunakan pada hunian yang terletak pada kawasan yang masih asri seperti daerah pedesaan. Hunian akan terasa menyegarkan dengan nuansa Eropa yang klasik.
Penggunaan atap miring dengan batuan alam di bagian dindingnya akan memberikan kesan minimalis yang elegan. Agar terasa mewah, padupadankan dengan ornamen dekoratif dengan bahan seperti batuan marmer,
8. Gaya Klasik dengan Pilar-Pilar Mewah
Gaya khas rumah Eropa adalah pilar-pilar tinggi yang megah bak hunian kerajaan. Penggunaan pilar akan membuat rumah terlihat kuat dan pastinya terasa elegan. Umumnya, pilar-pilar tersebut berada di bagian kanan dan kiri luar hunian sebelum memasuki pintu utama.
Untuk memberikan kesan mewah yang kental, Anda bisa memakai bahan marmer pada bagian pilar tersebut.
4 Karakteristik Utama untuk Hunian Eropa
1. Adanya Cerobong Asap
Saat membicarakan hunian khas Eropa, elemen yang satu ini tidak bisa untuk tidak dibicarakan. Dikarenakan iklim yang mengakibatkan adanya musim dingin dan salju, penggunaan cerobong asap pada masing-masing rumah sangat diperlukan sebagai penghangat ruangan. Hal ini tentu tidak cocok untuk diterapkan di Indonesia karena perbedaan iklim.
2. Atap Miring yang Tinggi
Mayoritas hunian Eropa memiliki atap yang berbentuk miring dengan tinggi yang cukup mencolok. Hal ini dikarenakan pada saat musim gugur, anggota keluarga akan lebih mudah membersihkan dedaunan yang jatuh pada atap.
Dilihat dari luar, rumah gaya Eropa secara umum memiliki atap yang miring dan tinggi. Atap miring ini juga sangat berfungsi pada musim dingin sehingga salju tidak akan menumpuk pada atap.
3. Jendela dengan Ukuran Super
Karakteristik selanjutnya adalah bentuk jendela yang super besar. Mayoritas bentuknya melengkung di bagian atas dengan panjang bisa sekaligus dari lantai bawah ke lantai atas. Hal itu akan membantu pencahayaan masuk secara cukup pada hunian sehingga tidak akan terasa pengap. Untuk mempercantik jendela, Anda bisa mengombinasikannya dengan teralis jendela serta tirai yang indah.
4. Fasad yang Memiliki Detail Cukup Banyak
Hunian mewah khas Eropa umumnya memiliki fasad hunian yang dihiasi ukiran-ukiran dengan makna filosofis tertentu. Bagian fasad tersebut bisa dipercantik dengan cat dinding dengan warna yang elegan seperti emas yang akan mengkilap saat terkena matahari. Agar terlihat ramai, tambahkan tumbuhan merambat ataupun bunga-bunga cantik di sekelilingnya.
Membuat desain rumah mewah Eropa memang susah-susah gampang. Hunian khas Eropa cocok untuk yang menggemari konsep klasik sentimental tetapi tetap terasa elegan. Dengan persiapan yang tepat, maka hal itu bisa diwujudkan. Apalagi bersama kami, Bintoro Architect yang memiliki tim desainer ahli.
Yuk, konsultasikan bersama kami tentang desain rumah impian Anda termasuk yang ala-ala Eropa seperti di atas. Hubungi kami di 0822 1000 9900 atau email ke [email protected]. Kami menyediakan konsultasi gratis untuk Anda!
Leave A Comment