Salah satu cara menghitung biaya penggunaan arsitek adalah menggunakan biaya arsitek IAI. Cara ini dianggap lebih asli dan murah dibandingkan perhitungan dengan cara lainnya. Anda hanya perlu mengetahui kisaran harga pembangunan yang harus dihabiskan kemudian tinggal mencocokkannya dengan tabel. Selanjutnya hitunglah berapa persennya dari harga yang dibutuhkan. Daftar Isi 1 Tips Dalam Mengatur Anggaran Biaya Arsitek IAI Agar Tidak Berlebihan 1.1 1. Sesuaikan dengan budget 1.2 2. Kesesuaian 1.3 3. Testimoni 1.4 4. Portofolio 1.5 5. Resmi bersertifikat 2 Cara Perhitungan Jasa Arsitek 2.1 1. Hitungan permeter persegi 2.2 2. Anggaran Tips Dalam Mengatur Anggaran Biaya Arsitek IAI Agar Tidak Berlebihan 1. Sesuaikan dengan budget Salah satu hal penting yang harus diperhatikan dalam memilih jasa arsitek adalah jangan memaksakan diri. Terkadang banyak orang yang ingin mendapatkan hasil maksimal namun lupa mengenai batasannya. Sehingga yang terjadi biaya pembangunan rumahnya menjadi kurang dan membutuhkan dana tambahan. Untuk menghindari hal tersebut yang perlu dilakukan adalah melakukan pengecekan dan riset sederhana. Anda bisa mencari beberapa rekomendasi arsitek bagus dengan harga terjangkau. Kemudian lakukan eliminasi mandiri untuk mendapatkan satu yang terbaik. Sebenarnya dalam menggunakan jasa ini tidak harus langsung deal Anda bisa mencoba diskusi terlebih dahulu. Cara ini cukup bagus untuk melihat kelancaran komunikasi dan keterbukaan dari arsitek terkait. Apalagi jika memang berniat untuk mencari arsitek untuk kolaborasi ide dan desain. 2. Kesesuaian Jika berbicara mengenai kesesuaian maka hubungannya akan menjadi lebih jauh. Dalam hal ini juga berpengaruh pada biaya arsitek IAI terbaru. Kesesuaian yang pertama adalah berkaitan dengan gaya. Terkadang ada arsitek yang paten terhadap gaya tertentu baik itu modern atau tradisional. Apalagi jika Anda sudah memiliki tipe gaya yang digunakan dalam rumahnya pastikan memilih arsitek yang mumpuni. Ketika salah memilih gaya dari arsiteknya akan membuat desain yang jadi tidak sesuai keinginan Anda. Pastikan memilih arsitek yang terbuka dengan gaya-gaya modern agar hasilnya lebih menarik. Kesesuaian yang kedua adalah berkaitan dengan cara kerja. Ada tipe arsitek yang memberikan deadline dengan jelas sehingga setiap jadwal yang dibuat terstruktur dengan baik. Namun ada pula yang bekerja sesuai dengan mood sehingga terkadang bisa lama dan bisa juga cepat jadinya. Pastikan cara kerja ini sesuai dengan cara kerja Anda jadi nantinya ketika bekerja sama tidak akan meninggalkan suatu yang mengganjal. Anda bisa mencari tahu cara kerja ini dari orang yang pernah bekerja sama sebelumnya. Cara lainnya adalah dengan bertanya langsung pada orangnya. 3. Testimoni Untuk mendapatkan jasa yang sesuai dengan biaya arsitek IAI terupdate tentunya banyak mendapatkan testimoni. Salah satu cara untuk melihat kinerja dari arsitek adalah melihat dari testimoni yang diberikan. Luangkan waktu sejenak untuk membaca testimoni yang diberikan oleh pengguna sebelumnya. Pastikan testimoni yang diberikan cukup bagus dan puas dengan kinerja dari arsiteknya. Hal ini menjadi acuan untuk memilih arsitek tersebut dalam bekerja sama pembuatan desain rumahnya. Namun jika kebanyakan testimoni yang diberikan kecewa atau tidak puas dengan hasilnya maka jangan diambil. 4. Portofolio Tidak nyata rasanya kalau menilai pekerjaan arsitek namun tidak melihat langsung portofolionya. Hal ini juga mendukung seberapa pengalamannya dalam terjun di dunia arsitek. Semakin banyak portofolio yang dimiliki dan hasilnya berkualitas maka bisa dijadikan patokan penting. Umumnya mereka akan menunjukkan berupa desain gambar entah yang modelnya 3D atau dalam bentuk gambar biasa. Ketika melakukan presentasi Anda boleh bertanya mengenai inspirasi pembuatan dan juga hal lainnya untuk meyakinkan. Perhatikan dengan benar cara penataan fondasi dan juga penataan lainnya. Jika sesuai dengan kriteria maka bisa menggunakan jasa ini. 5. Resmi bersertifikat Tips yang satu ini tidak boleh tertinggal ketika memilih sebuah jas arsitek. Jasa yang baik memiliki sertifikat resmi untuk mendukungnya. Sehingga apa pun yang terjadi selama pengerjaan bangunan akan diawasi dengan baik. Anda bisa menanyakan ini dengan bebas pada jasa terkait untuk memastikannya. Baca Juga: Beberapa Cara Yang Bisa Digunakan Untuk Perhitungan Biaya Arsitek Per Meter Cara Perhitungan Jasa Arsitek Selain memilih jasa arsitek yang baik Anda juga harus mengenal cara perhitungan yang mendukung. Adapun cara perhitungan yang dimaksud bisa dilihat sebagai berikut: 1. Hitungan permeter persegi Hitungan pertama yang perlu diketahui adalah berdasarkan hitungan permeter persegi. Hitungan ini tidak rumit Anda hanya perlu tahu kisaran harga yang diberikan untuk arsitek permeter perseginya. Umumnya berbeda kompleks dan lokasi harganya akan berbeda karena berkaitan satu dengan lainnya. Jika mengambil harga secara umum maka permeterpersegi arsitek ini dihargai 200 ribuan saja. Hitungan ini berlaku kelipatan sesuai luas meter persegi yang dimiliki. Caranya Anda hanya perlu mengalikannya untuk melihat hasil yang lebih nyata. Namun ada juga yang mematok harga termahal sampai 700 ribuan tergantung kualitas arsiteknya. Pengalaman, kemampuan dan jam terbang menjadi penentu mahal tidaknya jasa yang digunakan ini. Jadi lakukan penelusuran lebih dalam untuk memastikan biaya arsitek IAI termurah ini tidak melebihi batas. Harganya jelas variatif tergantung arsiteknya sendiri yang memberikan harga. Cara ini sudah umum digunakan sesuai permintaan dari arsitek terkait. Selisih dari kedua cara umum yang digunakan juga tidak banyak. Tergantung disepakati menggunakan cara yang mana nantinya. Cara hitungan permeter persegi ini digunakan ketika tidak memiliki anggaran untuk acuan. 2. Anggaran Cara kedua untuk menghitung harga dari arsitek adalah menggunakan acuan anggaran. Jadi untuk menggunakan cara ini Anda harus punya anggaran yang dihabiskan untuk proses pembangunannya. Langkah pertama untuk perhitungannya adalah dengan mengetahui nilai proyek. Hasilnya bisa dilihat dari luas area dan harga dari setiap proyeknya. Kemudian langkah keduanya bisa langsung melihat pada tabel acuan untuk mengetahui kategori rumah yang dimaksud. Hal ini menentukan persentase besaran yang menjadi biaya untuk penggunaan arsiteknya. Umumnya ketika harga rumah berada di bawah hitungan 2 miliar maka angka 6,48persen adalah persentasenya. Jika kedua komponen tersebut sudah ditemukan hasilnya maka bisa lanjut untuk mengetahui harga dari arsiteknya. Caranya adalah mengalikan persenan yang didapatkan dari tabel dengan harga nilai proyek terkait. Umumnya harga ini cenderung lebih murah dibandingkan dengan menggunakan hitungan meter persegi. Seperti contohnya jika dari harga nilai proyek anggarannya mencapai angka 800 jutaan maka jumlah ini masih di bawah 2 miliar. Sehingga bisa menggunakan persentase di atas untuk mengalikannya. Jadi, 6,48persen dikalikan angka 800 jutaan maka didapatkan 52 jutaan untuk biaya arsiteknya. Untuk menentukan menggunakan perhitungan yang mana biasanya tergantung arsiteknya. Jadi, jangan lupa untuk bertanya terlebih dahulu mengenai cara perhitungan ini agar nantinya tidak terjadi